Zona Character Hexagonia

Kehidupan kota hexagon terus berjalan. Sudah ada beberapa Hexagonia yang mengangkat bendera putih dan memutuskan untuk berhenti dari pembelajaran. Bukan tanpa alasan, pasalnya di pekan sebelumnya saat menyusun proyek co housing seolah kita kebut-kebutan. Menuntaskan satu demi satu tugas individu, kemudian dibawa ke co housing, rapat maraton untuk menyusun proyek bersama. Dan tanpa adanya manajemen waktu yang baik tentunya Hexagonia akan merasa kewalahan dengan ritme tersebut.

Di pekan ini, founding mother kita, ibu Septi membahas mengenai kesamaan pesan moral yang benar-benar menohok juga, apalagi dengan tugasnya. Tak sekedar menganalisis apa karakter yang menjadi katalis dan resistor, apa yang perlu dikembangkan dan apa yang perlu ditinggalkan,tapi juga komitmen pada diri pribadi agar bisa konsekuen dengan apa yang kita tulis.

Nah,dari diskusi co housing kami, maka didapat kelompok karakter moral demikian.


*🔥 Indentifikasi Booster*

_Faktor apa saja yg berhubungan dengan karakter kinerja dan karakter moral yg bisa memberi energi lebih sehingga akan mempercepat laju Project Passion anda sampai tujuan_


✅ Berperan Aktif 

✅ Solutif

✅ Integritas

✅ Fokus 

✅ Saling Mengapresiasi

✅ Konsisten 

✅ Semangat

✅ Empati

✅ Disiplin 

✅ Mental Baja

✅ Keep Husnudzon

✅ Kerjasama 



*🔍 Identifikasi Risk & Delays*

_• Delays, faktor apa saja yang berhubungan dengan karakter kinerja dan karakter moral tim yg berpotensi memperlambat Project Passion_

 

_• Risks, faktor apa saja yang berhubungan dengan karakter kinerja dan karakter moral tim anda yang berpotensi menghentikan Project Passion. Sebagai warning agar project tidak berhenti ditengah jalan._

⛔⛔⛔⛔⛔⛔⛔

❎ Silent reader

❎ Slow respon 

❎ Negatif thinking

❎ Mudah menyerah

❎ Khianat (tidak amanah)

❎ Banyak alasan

❎ Acuh


🥅 *Goals Bunker Play*

• Menjadi EO yg solusif, membantu dan memfasilitasi para ibu menyediakan ide bermain berlandaskan Al-Quran sebagai ikhtiar menyuburkan fitrah keimanan

• Ibu semakin PeDe dan yakin pada fitrahnya yaitu sebagai Pendidik utama dan pertama bagi anak2nya

• Anak2 dapat aktivitas yg sesuai dengan perkembangan & tetap terjaga fitrahnya

• Menjadikan barang2 yang ada di rumah dan lingkungan luar rumah sebagai media belajar

  









Komentar

Postingan populer dari blog ini

Fitrah Based Education

Gajah Abrahah

Watch